Ia mengatakan, sejumlah terobosan baru juga telah disiapkan untuk meningkatkan pelayanan agar pelaksanaan haji 2025 berjalan sukses. “Kami mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Indonesia agar pelaksanaan ibadah haji tahun ini berjalan lancar, aman, dan penuh keberkahan,” ucapnya.
Menag Sebut Proses Penyiapan Layanan Haji Hampir Selesai
Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengatakan, proses penyiapan layanan jemaah haji Indonesia di Arab Saudi hampir selesai. Hal ini disampaikan Menag setibanya di Tanah Air usai kunjungan kerja ke Yordania.