Beranda Internasional Joe Biden Janjikan Transisi Pemerintahan yang Damai

Joe Biden Janjikan Transisi Pemerintahan yang Damai

Presiden Joe Biden berjanji untuk memastikan transisi yang damai dan tertib kepada penerusnya, Donald Trump.

0
271
Presiden Joe Biden berjanji untuk memastikan transisi yang damai dan tertib kepada penerusnya, Donald Trump.

CARAPANDANG - Presiden Joe Biden berjanji untuk memastikan transisi yang damai dan tertib kepada penerusnya, Donald Trump. Dia menegaskan kembali pentingnya menghormati pilihan rakyat, meski hasilnya tidak sesuai harapan, dilansir dari BBC News, Jumat (8/11/2024).

“Kami menerima pilihan yang dibuat oleh rakyat negara ini. Anda tidak bisa mencintai negara Anda hanya ketika Anda menang,” kata Biden saat berpidato di Taman Mawar Gedung Putih.

Pidato Biden ini terjadi di tengah Demokrat yang mulai mencari siapa yang harus disalahkan atas kekalahan telak Harris. Banyak yang menilai Biden seharusnya keluar dari pemilihan lebih awal atau tidak mencalonkan diri untuk periode kedua.

Biden mencoba meredakan ketegangan setelah musim kampanye yang suram. Saat itu, Harris menyebut kemenangan Trump ancaman bagi demokrasi, sementara Trump menyebut AS sebagai “negara gagal”.

Biden menyebut demokrasi AS sebagai “eksperimen pemerintahan mandiri terbesar” dan bahwa kehendak rakyat selalu menang. Biden juga menyoroti masalah ekonomi yang menjadi perhatian utama pemilih di negara bagian kunci.

Harris berusaha meyakinkan pemilih tentang pemulihan ekonomi, tetapi gagal memenangkan pemilih Trump yang merasa ekonomi lebih baik saat Trump menjabat. Namun, Biden mengatakan masa jabatannya “bersejarah” dan ia meninggalkan ekonomi yang kuat serta proyek infrastruktur bernilai triliunan dolar.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait