Beranda Umum BMKG Keluarkan Status Siaga!

BMKG Keluarkan Status Siaga!

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperingatkan potensi hujan sedang-lebat masih akan terus berlanjut sepekan ke depan. Hasil analisis pantauan BMKG, ada gangguan atmosfer yang signifikan di wilayah utara Indonesia.

0
carapandang.com

"Di Samudra Hindia, tepatnya di barat Bengkulu, terdapat sirkulasi siklonik yang berpotensi menambah intensitas awan hujan di sekitarnya. Beberapa wilayah lain, seperti Sumatera Barat, Bengkulu, Sumatera Selatan, Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Sulawesi Barat, mengalami perlambatan angin yang membentuk daerah konvergensi. Sehingga meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sepanjang jalurnya," ungkap BMKG.

Di sisi lain, lanjut BMKG, gelombang equatorial Rossby justru masih berperan dalam proses pertumbuhan awan hujan di beberapa wilayah Indonesia dalam sepekan ke depan.

"Meski intensitas gelombang atmosfer tersebut tidak sebanyak pekan lalu, namun adanya gangguan tersebut masih berpotensi menghasilkan cuaca ekstrem yang berdampak bencana hidrometeorologi di sebagian wilayah Sumatra, Jawa bagian barat, dan Papua," terang BMKG.

Sementara itu, BMKG menambahkan, saat ini terdapat 28% dari total wilayah zona musim (zom) yang sudah masuk ke dalam kategori musim hujan.

Sedangkan sebagian wilayah lainnya masih berada pada periode transisi bahkan masih ada yang mengalami musim kemarau.

"Hal ini sejalan dengan potensi hujan sedang hingga lebat hingga seminggu ke depan, yang dapat terjadi di sebagian wilayah Sumatra, Jawa, Kalimantan, Sulawesi dan Papua. Meski dengan sebaran tidak merata dan durasi relatif singkat," jelas BMKG.

BMKG pun mengeluarkan peringatan dini, yang berlaku untuk periode sepekan, mulai hari ini, Selasa (12/11/2024) hingga Senin (18/11/2024):

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait