Beranda Umum Bappenas Ikut Terlibat Dalam Proses Revalidasi UNESCO di Geopark Toba

Bappenas Ikut Terlibat Dalam Proses Revalidasi UNESCO di Geopark Toba

Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Bappenas menyatakan ikut terlibat dalam proses revalidasi yang melibatkan dua asesor dari UNESCO di Taman Bumi (Geopark) Kaldera Toba, Sumatera Utara pada tanggal 21-25 Juli 2025.

0
istimewa

Ia menyampaikan bahwa Kementerian PPN/Bappenas telah mengeluarkan Permen PPN/Bappenas Nomor 15 Tahun 2020 tentang Rencana Aksi Nasional Pengembangan Geopark tahun 2021-2025 sebagai alat untuk mengintegrasikan tujuan pembangunan berkelanjutan serta sebagai dasar pengembangan geopark oleh kementerian/lembaga dan pemerintah daerah melalui aksi aksi dari kementerian/lembaga dan pemerintah daerah.

"Saat ini RAN Geopark sedang dilakukan update revisi untuk periode 2025-2029 menyesuaikan RPJMN 2025-2029," ujar dia.

Hal lain yang Togu sampaikan yakni revalidasi oleh UNESCO biasa berlangsung setiap empat tahun sekali bagi UGGP yang mendapat kartu hijau, dan dua tahun bagi UGGp yang berstatus kartu kuning.

Oleh karenanya, Togu berharap baik stakeholder maupun masyarakat dapat secara keberlanjutan ikut merawat dan menikmati dampaknya hingga lintas generasi. Sebab, status kartu hijau itu sangat penting bagi Indonesia dalam mengukur komitmen teguh Indonesia untuk melindungi warisan alam dan budaya bagi generasi mendatang.

Reputasi itu tentunya akan memperkuat posisi diplomatik Indonesia di berbagai forum global, memfasilitasi munculnya peluang investasi hijau, peningkatan pariwisata berkelanjutan dan memperluas jaringan internasional.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait